Label
Berbagi Pengetahuan
Saya tergelitik dengan pertanyaan/ pernyataan beberapa TS pada thread saya terdahulu, yakni bisakah uang 6,7 Trilyun rupiah dalam pecahan Rp1.000,- mencapai Bulan?
Pertanyaannya konyol, saya pikir, karena bulan ada nun jauh di sana. Sementara duit koin seceng begitu kecil, bisakah?
Tapi, demi Blogger dan demi ilmu pengetahuan kita sekalian, saya coba menghitung, mumpung kasus 6,7 Trilyun rupiah-nya Bank C*ntury masih membara di negeri kita.
Spoiler for Disclaimer:
Hitung2an yang ada di sini gak 100% akurat, meski saya coba menghitung dengan seteliti mungkin
Spoiler for Pertama :
Enam koma tujuh trilyun rupiah dalam pecahan Rp1.000,- artinya adalah terdapat uang pecahan Rp1.000,- sejumlah 6.700.000.000 (Enam Milyar Tujuh Ratus Keping)
Spoiler for Kedua :
Spesifikasi uang : Bentuk : koin, diameter 25mm, tebal 2mm
Mari kita hitung, gan.
Koin menyerupai bentuk silinder, dengan demikian, volume satu koin Rp1.000,- adalah =
3,14 x (12,5)2 x 2 = 981,25mmk (milimeterkubik) = 0,98125 x 10-6 mk (meter kubik)
Hubungannya adalah, jika kebetulan agan memiliki uang 1 Trilyun dalam bentuk pecahan seceng, butuh ruangan berapa besar?
Jangan muntah2 dulu, gan, kita baru mau mulai,
Spoiler for Ketiga :
Oke, lebih mudahnya kita hitung dulu volume keseluruhan koin agan, yakni 0,98125 x 10-6 mk (meter kubik) dikalikan 6,7 milyar keping, itu kira2 jadi 6.574,375mk!. Oke, masih bisa ngikutin? Karena saya buat perhitungan ini adalah dengan asumsi bahwa koin2 ini nantinya disusun rapi dari atas ke bawah, otomatis akan ada ruangan kosong di antara kepingan koin2. Mudahnya kita hitung juga volume ruang kosong tsb, caranya dengan menghitung volume koin menjadi balok, maka volume akhir koin yang tersusun rapi adalah : 25mmx25mmx2mmx6,7 Miliar Keping = 8.375mk
Spoiler for Keempat :
Agan tentu tau bangunan apa ini?
Ini adalah sebuah kolam renang dengan ukuran standar semi-olympic. Ukurannya adalah 20 meter x 50 meter x 1,4 meter (beberapa sumber pake kedalaman1,4, 1,6 atau 2 meter. Kita pakai yang 1,4 meter). Maka volume maksimal kolam ini adalah 1.400 meterkubik
Ini adalah sebuah kolam renang dengan ukuran standar semi-olympic. Ukurannya adalah 20 meter x 50 meter x 1,4 meter (beberapa sumber pake kedalaman1,4, 1,6 atau 2 meter. Kita pakai yang 1,4 meter). Maka volume maksimal kolam ini adalah 1.400 meterkubik
Artinya, uang koin agan tadi akan muat di dalam 5,982* kolam renang semi-olympic size.
*) 8.375 dibagi dengan 1.400.
Spoiler for Kelima :
di atas adalah peti kemas ukuran 40-ft (12.2 m), volume total peti kemas ini adalah 67,6mk (meterkubik).
Jadi, jika agan mau pindahin itu recehan, kudu nyewa (22.076,5 dibagi 67,6) = 97,25 petikemas!
Sekarang tingginya koin itu berapakah?
Jika kebetulan agan punya waktu luang, rejeki berlimpah ruah dan umur yang jauuuh lebih panjang dari orang kebanyakan, dan agan berniat menumpuk itu recehan dari bawah, ke atas, maka akan tercapai ketinggian :
6,7 Milyar koin x 2mm = 13,4 milyar milimeter = 13,4 juta meter = 13.400 kilometer (sudah sangat-sangat jauh meninggalkan atmosfer bumi)
Dengan perbandingan lain,
Piramida Agung Giza adalah struktur 7 Keajaiban Dunia tertinggi, dengan tinggi sebenarnya: 146,6 m.
Maka dengan tumpukan koin tadi, agan bisa membuat 91.405 buah tumpukan koin setinggi Piramida!
Bisakah koin2 agan mencapai bulan?
Ini pertanyaan besarnya agan tunggu2.
Spoiler for Keenam :
Berapakah panjang deretan 6,7 T dalam bentuk secengan?
Makin pusing, gan. Panjang deretan uang kita adalah 6,7 Milyar koin dikali dengan 25mm = 167.500km
Makin pusing, gan. Panjang deretan uang kita adalah 6,7 Milyar koin dikali dengan 25mm = 167.500km
Spoiler for Ketujuh :
The Moon moves in an elliptical (oval-shaped) orbit around Earth at an average distance of 384,403 km (Microsoft ® Encarta ® 2009. © 1993-2008 Microsoft Corporation. All rights reserved.)
Maaf mengecewakan agan, tapi ternyata duit 6,7 Trilyun dalam bentuk recehan seceng belum bisa mencapai bulan, karena HANYA mencapai 0,435 jarak Bumi – Bulan (hampir separo)..
Artikel Terkait :
Iyalah, butuh berapa banyak koin. Pasti lebih milyran