Siapa tak kenal Jose Mourinho? Namanya langsung melejit ketika membawa FC Porto juara Champions League 2004. Begitu menukangi Chelsea, tingkah arogan Mourinho langsung tercium. Tak jarang pria asal Portugal ini perang urat saraf dengan pemain lawan, pelatih, atau bahkan wasit.
Kelakuan buruk Mourinho berlanjut hingga ke Italia. Sejak menukangi Inter Milan pada 2008 lalu, beberapa kali The Special One terlibat perang komentar dengan sejumlah pihak melalui media massa.
Teranyar, The Special One bikin ulah di markas Napoli, Stadio Renzo Barbera. Chairman Maurizio Zamparini menyebut Mourinho menolak ajakannya berjabat tangan.
“Saya memang tak mengenalnya secara pribadi. Ketika bertemu dengannya di ruang ganti, saya mengajaknya berjabat tangan,” kata Zamparini seperti dilansir Goal, Senin (22/3/2010).
“Tapi, kemudian ia menolak dan langsung meninggalkan saya begitu saja. Saya terkejut dengan kelakuannya, karena selama ini saya tak punya masalah,” lanjut Zamparini.
Merasa tak diperlakukan dengan baik oleh tamunya, Zamparini pun berang. Ia bahkan berani mengusir Mourinho dari Italia.
“Saya tak bisa membiarkan orang bertingkah seperti itu di rumah saya. Saya rasa ia sakit jiwa! Jika Mourinho terus bertingkah seperti itu, sebaiknya kembali saja ke Portugal,” cetus Zamparini.

- Persema vs Team Netherland Charity Game
- Hasil Pertandingan Indonesia vs Uruguay
- Liga Premier Indonesia (LPI)
- Hasil Drawing Liga Champions 2010-2011
- FIFA Luncurkan Logo Piala Dunia 2014 Brasil
- Piala dunia 2010 akan disiarkan 3D
- FIFA Hapus Kartu Kuning untuk Final
- Bendera Arema Indonesia Berkibar Di Piala Dunia
- Momen-momen Penting Chelsea Menuju Juara
- Perbedaan Nasib MU antara 2009 & 2010
- Tinggalkan Bandung, Hilton Sempat Menangis
- Ancelotti: Cukup 21 Poin Bagi Chelsea
- Balotelli: Inter Yang Menang, Bukan Mourinho
- Jacksen Tiago Soal Pengalaman Liga Champions
- Hasil Lengkap Serie A Pekan-29
- Hasil Lengkap La Liga Pekan-27
- Hasil Lengkap Premier League Pekan-31
- Lagu Mars Suporter Indonesia
- Inilah Rekor Pertemuan 8 Besar Liga Champions
- Persebaya Menang, Persib Takluk
- Ini nih Bola buat Piala Dunia 2010
- Pemain INDONESIA di pukuli pemain MALAYSIA
- PSPS Akan Patahkan Kedua Sayap Persib
- Indonesia Dicoret, Selamat Tinggal Piala Dunia