Hasil Drawing Liga Champions 2010/2011. Akhirnya undian hasil Liga Champions 2011 telah diumumkan secara resmi di Monaco 26 Agustus 2010 kemarin. Juara bertahan Inter Milan ditempatkan di Grup A bersama pendatang baru Tottenham Hotspur, usai acara drawing yang baru saja berlangsung di gedung Grimaldi Forum, Monaco. Sementara itu juara Liga Primer Inggris Chelsea berada dalam satu grup dengan Marseille dan Spartak Moskwa. Di Grup H, Arsenal diundi bersama dengan Shaktar Donetsk dan FC Braga. Manchester United berada dalam satu grup yang cukup keras, dengan Glasgow Rangers dan Valencia. Sedangkan AS Roma ditantang runner-up musim lalu Bayern Munich di Grup E. Di Grup G boleh dibilang grup neraka, karena 4 tim besar dari empat negara berbeda akan bertarung memperebutkan tiket 16 besar tentunya. Berikut ini Hasil Undian Liga Champions 2010/2011 selengkapnya : Acara grand final tepatnya pada Sabtu, 28 Mei 2011, akan digelar di Stadion Wembley, London, Inggris. Ini merupakan final keenam yang diselenggarakan di Wembley – rekor tertinggi untuk hosting partai puncak Piala Eropa/Liga Champions. Siapakah yang akan menjadi jawara Liga Champions 2011 ini ?Grup A Grup B Inter Olympique Lyonnais Werder Bremen Benfica Tottenham Hotspur Schalke Twente Hapoel Tel-Aviv Grup C Grup D Manchester United Barcelona Valencia Panathinaikos Rangers FC Copenhagen Bursaspor Rubin Kazan Grup E Grup F Bayern Munich Chelsea Roma Marseille Basel Spartak Moskwa CFR Cluj MSK Zilina Grup G Grup H AC Milan Arsenal Real Madrid Shakhtar Donetsk Ajax Sporting Braga Auxerre Partizan
thanks.. ikut copy gan